Manfaat Dari Hubungan Sex
Sunday, April 14, 2013
Add Comment
rismasalsabila.blogspot.com |
Kini mulai banyak penelitian yang menyebutkan bahwa seks memiliki manfaat untuk kesehatan Anda. Namun masih banyak orang yang tidak percaya bahwa kegiatan intim bersama pasangan bisa membantu meningkatkan kesehatan Anda.
Terlibat dalam kegiatan seksual dengan pasangan secara sehat memiliki banyak dampak terhadap kehidupan Anda. Salah satunya untuk manfaat kesehatan, baik fisik maupun mental yang bisa Anda dapatkan dari kegiatan intim dengan pasangan.
Manfaat yang pertama dan mungkin bisa dirasakan langsung oleh Anda adalah seks dapat mengatasi stres. Beberapa peneliti percaya bahwa seks mengatasi stres dengan cara yang lebih baik. Orang-orang yang berhubungan seks sehat dengan pasangannya secara teratur dapat menangangi gangguan stres fisik ataupun stres emosional. Mereka dapat mengatasi stres dengan cara yang jauh lebih baik, demikian yang dilansir Magforwoman.
Selain kesehatan mental, seks juga bermanfaat secara fisik untuk Anda. Jika Anda menikmati seks secara teratur dan memuaskan, maka sistem kekebalan tubuh Anda akan membaik karena saat berhubungan intim dengan pasangan, tubuh memproduksi beberapa hormon yang meningkatkan kekebalan tubuh. Selain itu, kesehatan kardiovaskular Anda juga akan meningkat, karena seks membantu mengurangi risiko serangan jantung atau masalah kardiovaskular lainnya.
0 Response to "Manfaat Dari Hubungan Sex"
Post a Comment